Yudisium dan Pelepasan Calon Wisudawan/I FSH ke 128
Yudisium dan Pelepasan Calon Wisudawan/I FSH ke 128
Menjelang pelaksanaan wisuda ke 128 Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Jakarta melepas calon wisudawan/I pada hari Kamis, 25 Mei 2023 yang bertempat di Ruang Teater lantai 2. Peserta calon wisudawan/I berjumlah 174 mahasiswa yang terdiri dari lulusan Prodi Hukum Keluarga (55), Hukum Ekonomi Syariah (20), Perbandingan Mazhab (44), Hukum Tata Negara (8), Hukum Pidana Islam (4), Ilmu Hukum (35), Magsiter Hukum Ekonomi Syariah (5), dan Magister Hukum Keluarga (3). Ketua pelaksana panitia yudisium menyampaikan bahwa tema “Membangun Generasi Profesional, Moderat, dan Rekognisi Global” ini adalah sebagai bentuk kebanggaan civitas akademika FSH kepada calon wisudawan/I yang sudah menyelesaikan studi dengan baik. “Sekarang sudah saatnya melepas calon wisudawan/I dari fakultas dibekali dengan keilmuan dan skill yang bagus untuk bisa berkompetisi dan menampilkan performa yang relate dengan tema kali ini. Tentunya dengan harapan teman-teman semua bisa membaur dengan para eksekutif muda untuk dapat bersaing dengan keilmuan yang sudah didapat”, ujar Nurhasanah saat penyampaian laporan panitia acara yudisium. Pada pembacaan SK kelulusan dibacakan oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, sekaligus pembacaan dan penyerahan sertifikat kepada lulusan terbaik predikat cumlaude dan nilai tertinggi program studi sebanyak 8 mahasiswa. FSH juga memberikan penghargaan mahasiswa bersprestasi non akademik sebanyak 13 mahasiswa yang dibacakan langsung oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama. Sebagai hiburan pada acara ini, fakultas menampilkan tari Melayu "petik sirih" dan aspirasi senja untuk menyanyi bersama calon wisudawan/I dan Bapak/Ibu Dosen. Kemudian dilanjutkan penyampaian kesan dan pesan dari lulusan terbaik dan nilai tertinggi Fakultas Syariah dan Hukum. Melihat lulusan terbaik yang didominasi oleh perempuan, Muhammad Maksum Dekan Fakultas Syariah dan Hukum berharap perempuan tidak hanya unggul dalam bidang akademik. Tetapi dapat pula unggul dalam struktural maupun dunia pemerintahan dan politik Indonesia. Seperti pada jajaran pimpinan fakultas yang menduduki Ketua dan Sekretaris Prodi serta Ketua Laboratorium Syariah terdapat 8 perempuan dan 3 laki-laki. Pesan dari Dekan untuk para calon wisudawan/I untuk tidak cepat merasa puas dengan ilmu yang didapat, karena hidup di zaman ini semua harus cepat dan terus belajar. “Maka kami harap anda semua dapat beradaptasi dan menyesuaikan dengan perkembangan saat ini untuk bisa menerapkan integrasi ilmu konvensional dan syariah sebagai modal menghadapi dunia masyarakat luas”, tegas Muhammad Maksum. Beliau juga menyampaikan bangga dan terima kasih kepada calon wisudawan/I sudah mempunyai banyak prestasi yang dapat meningkatkan level fakultas. “Harapan kami pula teman-teman sekalian bisa tetap menjaga identitas sebagai lulusan Fakultas Syariah dan Hukum dan menjaga nama almamater dengan baik. Teman-teman juga mempunyai kemampuan yang bisa mengikuti standart kualifikasi global sebagai realisasi dari tema yudisium hari ini. Tidak lupa juga untuk tetap menjaga akhlaqul karimah”, tambah Muhammad Maksum diakhir sambutannya.