Tingkatkan Semangat Muda Islam, Kolaborasi HMPS Adakan Kompetisi Hadroh
HMPS Ilmu Hukum bekerjasama dengan HMPS Hukum Pidana Islam, LDK Fakultas Syariah Hukum dan DKM Masjid Al-Istiqomah menggelar kompetisi Hadroh Se-Jabodetabek yang berlokasi di Masjid Al-Istiqomah Ciputat Timur, 15 Oktober 2022.
Dalam kompetisi tersebut merupakan rangkaian lanjutan dari GEMASLAM FAIR 2022, yang mana kegiatan di hadiri oleh ratusan orang yang terdiri dari jajaran pimpinan DKM dan pimpinan Masyarakat, Mahasiswa, Remaja, dan Masyarakat.
Kegiatan ini di ikut sebanyak 13 tim, yang terdiri berbagai daerah di jabodetabek yaitu, Ciputat, Tangerang, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Bekasi dll.
Dalam kegiatan dimulai oleh sambutan dan dibuka wakil ketua DKM Masjid Al-Istiqomah, dalam sambutannya beliau menyampaikan rasa bangga atas terselenggaranya kegiatan kompetisi ini dengan bentuk kolaborasi antara mahasiswa dan masyarakat dalam menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW.
Di dalam penghujung pelaksanaan, diumumkan pemenang Juara Hadroh Se-Jabodetabek dengan Juara 1 tim Muhammad Al Fatih, Juara 2 tim MS Music Group, Juara 3 tim Sin Krakatau.
Kemudian Muhammad Burhanudin selaku wakil ketua HMPS Ilmu Hukum dan Raudatul Luthfiah selaku ketua pelaksana menyampaikan, "puncak dari GEMASLAM FAIR 2022 ini akan dilaksanakan hari Minggu Pagi, 16 Oktober 2022 dengan kegiatan Tabligh Akbar, yang akan diisi Tausiyah, penampilan Gambus dan di akhiri pemberian hadiah lomba MQK, Story Telling Islami dan Hadroh Se-Jabodetabek, harapan kegiatan ini dapat terus berlanjut sebagai bentuk syiar nilai-nilai islam dan mencintai dan mengamalkan teladan Nabi Muhammad SAW ."
