SMA YASIH Bogor “Goes to Campus” FSH UIN Jakarta
SMA YASIH Bogor “Goes to Campus” FSH UIN Jakarta

BERITA FSH, Ruang Teater lantai 6 – Sekolah Menengah Atas (SMA) YASIH Bogor melakukan kegiatan “Goes to Campus” di Fakultas Syariah dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah Jakarta untuk memperluas wawasan dan motivasi para siswa terkait pilihan Pendidikan tinggi setelah lulus sekolah.

Muhammad Khudri, S.Pd. sebagai Wakil Ketua Kesiswaan SMA YASIH sekaligus pendamping 70 siswa yang hadir mengucapkan terima kasih atas sambutannya dan berharap siswa bisa lebih terbuka dalam memilih jurusan kuliah, “Semoga kunjungan ini bisa memberikan pengetahuan lebih banyak lagi terkait jurusan atau program studi di Fakultas Syariah dan Hukum yang relevan dengan minat para siswa kami”, ucapnya menyampaikan tujuan kunjungan SMA YASIH Bogor (Selasa, 15/10/2024).

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerja sama Prof. Dr. Kamarusdiana, M.H. bersama Kepala Tim Kerja Bagian Tata Usaha, Suhendro Tri Anggono, M.S.I. menyambut kunjungan para siswa bersama guru pendamping. “Fakultas kami memiliki 6 program studi strata satu dan 2 program studi strata dua. Serta empat prodi diantaranya sudah meraih Unggul”, jelas Prof. Kamarusdiana.

Pada kesempatan ini para siswa SMA YASIH Bogor mendapatkan informasi lebih dalam tentang program-program studi yang ada di Fakultas Syariah dan Hukum, beserta kegiatan fakultas yang saat ini sudah bisa mencapai hingga Tingkat Asia dan direncanakan sampai tahap Internasional. Kemudian juga dijelaskan kepada para siswa mengenai prospek karir dan fasilitas yang tersedia di Fakultas Syariah dan Hukum UIN Jakarta.[LFM]