Silaturahim Lebaran HISSI: Rajut Ukhuwah, Perkuat Sinergi Ilmuwan Syariah
Silaturahim Lebaran HISSI: Rajut Ukhuwah, Perkuat Sinergi Ilmuwan Syariah

BERITA FSH – Himpunan Ilmuwan dan Sarjana Syariah Indonesia (HISSI) menggelar kegiatan silaturahim Lebaran yang dihadiri oleh para pengurus, anggota, serta tokoh-tokoh syariah dari berbagai lembaga dan perguruan tinggi, pada hari Rabu, 9 April 2025, bertempat di Rumah Pof. Dr. Amin Suma, S.H., M.A., M.M.

Kegiatan ini berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban. Acara ini menjadi momen istimewa untuk mempererat tali ukhuwah islamiyah antaranggota HISSI sekaligus memperkuat semangat kolaborasi dalam menghadapi berbagai tantangan keumatan dan kebangsaan ke depan.

Ketua Umum HISSI, Prof. Dr. Amin Suma, S.H., M.A., M.M., dalam sambutannya menyampaikan bahwa silaturahim ini bukan sekadar tradisi tahunan, tetapi juga sarana strategis untuk memperkuat jaringan intelektual dan memperteguh komitmen keilmuan dalam membangun masyarakat.

“Idulfitri mengajarkan kita nilai kebersamaan, keikhlasan, dan persatuan. Silaturahim ini menjadi ruang kita menyatukan langkah dan menyegarkan semangat juang sebagai ilmuwan dan sarjana syariah,” ujar Ketua HISSI.

Dalam suasana penuh kekeluargaan, para peserta juga saling bertukar gagasan mengenai isu-isu aktual dalam dunia hukum Islam, peran keulamaan di ruang publik, hingga penguatan peran HISSI dalam skala nasional dan internasional.

Acara ditutup dengan doa bersama, ramah tamah, serta diskusi ringan yang sarat makna. Kegiatan silaturahim ini diharapkan tidak hanya memperkuat hubungan personal antaranggota, tetapi juga memperteguh peran HISSI sebagai rumah besar bagi para ilmuwan dan sarjana syariah Indonesia.

 

WhatsApp Image 2025-04-09 at 12.40.27