Rapat Pimpinan FSH: Penyesuaian Mata Kuliah Penciri Fakultas pada Kurikulum 2025
BERITA FSH, Ruang Rapat Madya – Jajaran pimpinan Fakultas Syariah dan Hukum bersama Ketua, Sekretaris Program Studi dan Kepala Laboratorium mengadakan rapat pimpinan dengan pembahasan mengenari penentuan mata kuliah penciri fakultas yang akan dimasukkan pada kurikulum akademik tahun 2025.
“Dalam mereview kembali mata kuliah fakultas ini kita harus melihat kebutuhan di luar saat ini seperti apa? Kemudian disesuaikan dengan integrasi keilmuan yang kita miliki”, kata Prof. Dr. Muhammad Maksum, S.H., M.A., MDC. Dekan Fakultas Syariah dan Hukum saat membuka rapat rutin pimpinan FSH (Selasa, 01/10/2024).
Penyusunan kurikulum ini tentunya juga membutuhkan peran penting Dosen dan instansi yang berkaitan dengan syariah dan hukum, guna mempermudah pendistribusian alumni di dunia kerja. Pimpinan terus berupaya mencari formula untuk membuka jalan karir alumni bisa lolos di instansi manapun tanpa dikecualikan karna lulusan FSH UIN.
“Oleh karena itu mata kuliah penciri fakultas ini diwajibkan untuk seluruh mahasiswa FSH semua prodi sebagai bekal mahasiswa memiliki kompetensi yang sesuai dengan perkembangan dunia kerja saat ini”, ucap Wakil Dekan Bidang Akademik Prof. Dr. Mesraini, M.A.[LFM]