Rapat Persiapan Visitasi Akreditasi Internasional (ACQUIN): Website Sebagai Wadah Utama Informasi Fakultas
Rapat Persiapan Visitasi Akreditasi Internasional (ACQUIN): Website Sebagai Wadah Utama Informasi Fakultas

BERITA FSH, Ruang Rapat Dekanat – Dekan bersama tim Teknologi Informasi Fakultas Syariah dan Hukum menggelar rapat koordinasi guna membahas kelengkapan website fakultas sebagai salah satu langkah persiapan menuju visitasi akreditasi internasional oleh Accreditation, Certification and Quality Assurance Institute (ACQUIN).

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Syariah dan Hukum, Prof. Dr. Muhammad Maksum, S.H., M.A., MDC. menekankan pentingnya kesiapan website fakultas sebagai representasi kredibilitas dan profesionalitas institusi di kancah internasional.

“Website fakultas adalah wajah kita di dunia digital. Untuk mencapai akreditasi internasional, kita harus memastikan bahwa semua informasi yang relevan, mulai dari profil fakultas, kurikulum, publikasi ilmiah, hingga layanan akademik, tersaji dengan lengkap, jelas, dan terstruktur sesuai standar internasional,” ujar Prof. Maksum (Kamis, 23/01/2025).

Tim IT dan humas FSH mempresentasikan rencana pengembangan website, termasuk penambahan fitur interaktif, perbaikan desain tampilan, dan optimalisasi sistem agar lebih user-friendly. Mereka juga akan melengkapi data Dosen yang langsung tersambung dengan Scopus dan Sinta masing-masing. Hal ini untuk memudahkan mahasiswa dan pengguna untuk mensitasi hasil karya Dosen FSH.[LFM]

WhatsApp Image 2025-01-23 at 17.03.28 (2)WhatsApp Image 2025-01-23 at 17.03.27