Lulusan Terbaik dan Nilai Tertinggi FSH Membagikan Tips Mendapatkan Nilai Tinggi
Nur Hayati Aulia lulusan terbaik Fakultas Syariah dan Hukum Strata Satu Program Studi Hukum Keluarga dengan nilai IPK 3.93 predikat cumlaude. Perempuan asal Kalimantan ini membagika strategi untuk mendapatkan Nilai bagus/IPK tinggi selama perkuliahan. Pertama yang harus dilakukan adalah membuat target IPK setiap semester. Strategi ini bisa digunakan sebagai bahan acuan diri untuk terus mencapai hasil yang lebihbaik dibandingkan hasil sebelumnya. Kedua, membangun kedisiplinan diri, seperti datang ke kelas tepat waktu, mengumpulkan tugas tepat waktu, membuat ringkasan tentang mata kuliah yang telah dipelajari. Ketiga, Membuat To-do List dan tenggat waktu pengumpulannya. Karena manusia sejatinya bersifat pelupa, maka dibutuhkan to-dolist untuk hal-hal yang perlu dikerjakan sebagai pengingat kita pada tugas yang diberikan.
“Bahkan dalam pengerjaan tugas, kita juga harus serius menyelesaikannya dengan perbanyak literatur mengenai mata kuliah atau tugas yang diberikan, membuat kerangka tugas dan jangan lupa berdoa sebelum mengerjakan tugas. Sehingga hasilnya akan maksimal karena tidak mengerjakan tugas diakhir batas waktu pengumpulan”, pungkasnya.
Kemudian ia juga menambahkan bahwa mahasiswa harus lebih banyak berdiskusi dengan teman untuk memacu pikiran lebih kritis dalam menganalisis masalah. Tentunya semua strategi ini harus dilakukan dengan konsisten dan komitmen tinggi untuk mencapai hasil yang maksimal.
Adapun tips dari lulusan nilai tertinggi Fakultas Syariah dan Hukum Strata Dua Program Studi Magister Hukum Keluarga, Nur Ilhamillaili Fisabilillah Miswin dengan nilai 3,86 predikat sangat memuaskan. Tips yang pertama ialah BALIK (Baca, Tulis, Diskusi). “Teman-teman harus banyak membaca baik dari buku, jurnal, maupun referensi lainnya sebagai modal ilmu pengetahuan. Kemudian tulis, dari materi yang kita dapat selama perkuliahan atau literarur yang kita baca teman-teman harus menulisnya sebagai pengingat dikemudian hari. Setelah baca dan menulis maka diskusikan bersama teman-teman lainnya”, ujar perempuan asal Sumenep ini.
Tips yang kedua adalah aktif di dalam kelas dengan sering bertanya atau menanggapi selama perkuliahan. Ketiga, disiplin mengerjakan tugas. Selain menyelesaikan tugas dengan baik maka kita juga harus mengumpulkan tepat waktu. Dari semua tips tersebut, Nur Ilhamillaili menambahkan untuk terus mendoakan orang tua dan guru-guru kita Bapak/Ibu dosen agar ilmu yang diberikan menajdi berkah dan bermanfaat.



