FSH Lepas Sambut Kepala Subkoordinator Keuangan
R. Meeting lt 2 - Fakultas Syariah dan Hukum gelar acara lepas sambut antara Kepala Subkoordinator Keuangan yang lama Dwi Susi Yenty, S.E dan Kepala Subkoordinator Keuangan yang baru Dra. Riniwati, M.H. di Ruang Meeting lantai 2 Gedung FSH UIN Jakarta, Selasa (25/01/2022).
Acara ini dihadiri oleh Dekan FSH UIN Jakarta Dr. H. Ahmad Tholabi Kharlie, S.H., M.H., M.A, Wakil Dekan 1 Dr. Syahrul 'Adam, M.A, Wakil Dekan 2 Dr. Muhammad Maksum, MDC, Wakil Dekan 3 Dr. Hj. Maskufa., M.A, serta seluruh jajaran Tenaga Kependidikan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Dalam sambutannya, Dwi Susi Yenty menyampaikan ribuan terima kasih untuk seluruh jajaran civitas akademika FSH UIN Jakarta yang telah menjalin kerja sama dengan baik selama berada di FSH.“Saya mengucapkan ribuan terima kasih untuk semua kerjasama dan sinerginya selama ini. Banyak hal yang bisa saya pelajari terutama ketika kita semua bekerja sama dalam tim hingga mencapai hasil yang cukup memuaskan hingga saat ini”.
Dekan FSH UIN Jakarta menyampaikan sambutan hangat kepada Dra Riniwati selaku Kasubkoordiinator yang baru agar dapat bekerjasama dan bersinergi dalam memajukan FSH UIN yang sedang menjalani tahap penilaian ZI-WBK. “Saya mengucapkan selamat bertugas di tempat yang baru untuk Ibu Dwi Susy. Tak lupa saya menyampaikan selamat datang kepada bu Riniwati, mari kita bekerjasama di FSH UIN Jakarta”. Ucapnya
Sejalan dengan hal tersebut, Wakil Dekan 2 Bidang Administrasi Umum Dr. Muhammad Maksum, MDC menyampaikan terima kasih kepada Dwi Susy atas kinerjanya yang sangat baik di FSH UIN Jakarta. “Saya mewakili seluruh civitas akademik FSH UIN Jakarta mengucapkan ribuan terima kasih untuk Ibu Dwi Susy dan selamat bertugas tempat baru" (E.H)