Dekan FSH UIN Jakarta Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila
Dekan FSH UIN Jakarta Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila
Berita FSH – UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar Upacara Kebangsaan dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila tangal 1 Juni 2023 bertempat di lapangan Student Center UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kamis (1/6/2023) pukul 07.00 WIB. Sebagai Inspektur Upacara Prof. Dr. Asep Saepudin Jahar, diikuti oleh civitas akademika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Dalam amanatnya, Asep Jahar mengucapkan puji syukur kepada Tuhan YME karena kita masih diberi kesehatan dan kesempatan menyelenggarakan upacara peringatan Hari Lahir Pancasila. Pancasila merupakan hasil dari satu kesatuan proses yang dimulai dari rumusan Pancasila tanggal 1 Juni 1945, Piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945 dan rumusan final Pancasila tanggal 18 Agustus 1945. Lebih lanjut Asep Jahar menyampaikan bahwa nilai luhur dari Pancasila harus senantiasa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari baik dalam bekerja maupun dalam bersosalisasi. Dekan Fakultas Syariah dan Hukum Prof. Dr. Muhammad Maksum, MDC hadir dan menyambut baik amanat dari rektor. Maksum menuturkan bahwa dalam momentum Upacara memperingati hari lahir pancasila kali ini dirinya menghimbau peran serta seluruh civitas akademik Fakultas Syariah dan Hukum untuk meningkatkan etos kerja dan disiplin agar terwujudnya nilai-nilai integritas dalam wilayah Fakultas Syariah dan Hukum. (E.H)